GpYlTUY0GpOiTSGlBSAlTSG0TY==

Puskor Hindunesia Bentuk Satgas Bhima

Puskor Hindunesia Bentuk Satgas Bhima

 KANAL ONE, MATARAM - Pusat Koordinasi Hindu Indonesia (Puskor Hindunesia) resmi membentuk satuan tugas Bala Hindu Dharma (Satgas Bhima) pada Sabtu 26 April 2025 di Mataram.

Ketua Umum Puskor Hindunesia Dr (HC), Ida Bagus K Susena, S. Kom. mengatakan Satgas Bhima adalah satuan tugas milik Puskor Hindunesia.

Satgas Bhima berfungsi sebagai kekuatan pengamanan dan relawan, baik untuk kegiatan keagamaan maupun sosial kemanusiaan.

"Bala Hindu Dharma ini adalah satuan tugas serba guna, (misal) ketika ada kegiatan keumatan kita Bhima siap hadir termasuk bila dibutuhkan oleh umat lain," ujarnya.


Ia menyebut anggota Satgas Bhima di pulau Lombok ada 100 orang. Dengan koordinator Tjok Sugiarta. Puskor Hindunesia menyerahkan kepada para anggota Satgas Bhima untuk melakukan pemilihan kepengurusan.

"Di Lombok ini kita baru kukuhkan 100 orang, di NTB kita serahkan kepada Tjok Sugiata sebagai koordinator, nanti pemilihan pengurus kuta serahkan kepada para anggota satgas," ujarnya usai pengukuhan Satgas Bhima.

Penulis: KO_02
Editor: Hadi

Komentar0

Bebas berkomentar. Sesuai Undang-undang Republik Indonesia. Link aktif auto sensor.

Cari Berita Lain di Google News

Type above and press Enter to search.