GpYlTUY0GpOiTSGlBSAlTSG0TY==

KPU NTB Terima 3.577 Box Surat Suara Pilkada 2024 Minus Lotim


KANAL ONE, LOMBOK BARAT -  Logistik surat suara untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak  2024 di Provinsi NTB tiba pada Minggu, 20 Oktober 2024.

Sekretaris KPU NTB Mars Ansori Wijaya, mengatakan Pencetakan logistik surat suara untuk Pilkada 2024 ini di lakukan di dua tempat. Surat suara Pilgub NTB  dan surat suara pemilihan bupati /walikota di 9 (kabupaten) dilakukan di Gresik. Sedangkan surat suara  untuk Pemilihan bupati dan wakil bupati Lombok Timur pencetakannya dilakukan di Cikarang

"Yang datang hari ini adalah surat suara untuk pilgub NTB dan Pilkada 9 kabupaten/kota (di NTB) Minus Kabupaten Lombok Timur. Kemarin sebenarnya loadingnya tanggal 18  tapi kapal dari Jatim  tanggal 19 akhirnya sampainya sekarang," ujarnya di gudang logistik Gelogor, Kediri, Lombok Barat, Minggu, (20/10).


Ia menyebutkan, surat suara yang datang tersebut berjumlah 3.577 box yang diangkut dengan dua mobil container.

"Yang tiba hari ini (surat suara) untuk pilgub dan pilbub di 9 kabupaten kota,  mines Lombok Timur," jelasnya.

Mars Ansori juga menjelaskan alur pengiriman dilakukan dari pabrik pencetakan menuju gudang logistik di masing - masing kabupaten kota.

"Tapi untuk sebagian yang terjangkau untuk misalnya  ke KPU Kota Mataram diangkut dengan truk ukuran kecil makanya KPU Kota Mataram juga ada disini mendampingi. KPU Lombok Utara juga akan menjemput  disini," ungkapnya.

Sedangkan  untuk rute ke timur, mobil kontainer langsung mengirim logistik surat suara ke KPU Lombok Tengah. Nantinya KPU Lombok Timur dikawal Polres setempat akan menjemput logistik surat suara ke KPU Lombok Tengah.

"Untuk pulau Sumbawa, KPU Kabupaten  Sumbawa Barat menjemput ke sini (Lombok barat). Nantinya KPU Sumbawa, Dompu Bima, Kabupaten Bima kita minta secara estafet untuk menjemput di Kabupaten Sumbawa.

Karena logistik surat suara ini dikawal khusus mendapat perhatian ekstra aparat keamanan dari bawaslu apalagi KPU pasti jadi perhatian yang sangat serius, dalam hal ini  diturunkan di daerah masing- masing ada proses membuka akan dilakukan sortir, penghitungan, pelipatan dan seterusnya.

"Dari sisi waktu sampai sekarang dan hari H pemungutan suara tergolong terbilang masih lengang  cukup waktu untuk proses sortir, pelipatan tersebut, termasuk  sampai dengan distribusi ke PPS  melalui  PPK," pungkasnya.

Penulis : Dedy Soe
Editor    : Dedy Soe

Komentar0

Bebas berkomentar. Sesuai Undang-undang Republik Indonesia. Link aktif auto sensor.

Cari Berita Lain di Google News
@lombokepo

Type above and press Enter to search.